Gemilangnya Karir Debby Kurniawan, Anggota DPR RI Partai Demokrat
Lamongan,Aksesnusantara.id – Debby Kurniawan sosok Anggota DPR RI Partai Demokrat, anak Bupati Lamongan periode 2010-2021 Fadeli (almarhum). Simak Karier Gemilang lengkapnya anggota Fraksi Demokrat Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) periode 2019-2024 tersebut.
Debby Kurniawan adalah anggota Komisi X DPR RI yang membidangi Pendidikan, Olahraga, dan Sejarah. Saat menjadi Anggota DPR RI dengan perolehan suara 117.523 dari Daerah Pemilihan Jawa Timur (Dapil Jatim) 10. Politisi itu lahir di Kabupaten Lamongan, Provinsi Jatim, pada 07 September 1981.
Pria yang kini berusia 41 tahun tersebut (Debby Kurniawan) juga diketahui adalah anak dari Fadeli yang merupakan Bupati Lamongan dua periode 2010-2015 dan 2016-2021.
Debby Kurniawan juga pernah menjadi Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Lamongan periode 2014-2019. Debby Kurniawan juga adalah Ketua Dewan Pimpinan Cabang atau DPC Demokrat Lamongan.
Tak tanggung-tanggung, dia sudah memimpin partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut sejak tahun 2012 silam dan hingga saat ini, Debby masih memimpin partai berlambang Mercy tersebut di Kabupaten Lamongan.
Sebelum terjun ke dunia politik, Debby Kurniawan adalah seorang akademisi.
Dia tercatat menjadi dosen Universitas Islam Lamongan atau Unisla pada tahun 2007-2012. Meski demikian, dia sudah malang melintang dalam berbagai aktivitas organisasi sebelum terjun ke dunia politik.
Debby Kurniawan juga pernah menjadi Bendahara Gerakan Pemuda atau GP Ansor Lamongan. Selanjutnya, memimpin Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia atau DPD KNPI di kabupaten Lamongan, Hingga menjadi Wakil Ketua Jam’iyyah Ahlith Thariqah al-Mu’tabarah an-Nahdliyyah atau Jatman Lamongan.
Jatman adalah badan otonom yang berada di bawah naungan Nahdlatul Ulama (NU) yang beranggotakan tarekat-tarekat muktabarah di Indonesia. (red)