Lamongan,AksesNusantara.id // 26/07/2024 – Polres Lamongan melaksanakan pengamanan Kejuaraan Daerah (Kejurda) Pencak Silat Tapak Suci Putera Muhammadiyah antar pelajar se-Kabupaten Lamongan yang memperebutkan Piala Bupati Lamongan.
Kejuaraan ini berlangsung di GOR Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan, Jl. KH. Ahmad Dahlan, Kecamatan/Kabupaten Lamongan pada kamis pagi hingga sore hari.
Pengamanan kegiatan Kejurda dipimpin langsung oleh Kompol M. Fadelan, S.H., Kapolsek Lamongan Kota selaku Padal Pamwil.
Sebelum melaksanakan pengamanan, Polres Lamongan terlebih dahulu menggelar apel guna mengecek kesiapan anggota yang terlibat dalam pengamanan acara tersebut.
Apel dipimpin langsung oleh Kompol M. Fadelan, S.H., yang menekankan pentingnya kesiapan dan kewaspadaan dalam menjalankan tugas pengamanan.
“Kesiapan dan koordinasi yang baik adalah kunci suksesnya pengamanan kegiatan ini. Kita harus memastikan bahwa seluruh rangkaian acara berjalan dengan aman dan tertib,” ujar Kompol M. Fadelan, S.H.
Kejuaraan yang diikuti oleh pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Lamongan ini berjalan dengan aman dan kondusif berkat pengamanan profesional dari Polres Lamongan.
Seluruh personil yang bertugas menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya, menciptakan suasana yang nyaman bagi peserta dan penonton.(red)