Lamongan –AksesNusantara.id//Rabu, 28 Mei 2025 Dalam rangka menjaga kelancaran dan keamanan kegiatan olahraga sepeda (gowes) yang dilaksanakan oleh rombongan Komandan Komando Garnisun Tetap (KASKOGARTAP) III Surabaya, Kapolsek Mantup, AKP KharisUbaidilah, S.sos, MH, bersama jajaran anggota Polsek Mantup, melaksanakan pengamanan jalur di wilayah hukum Polsek Mantup, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, pada hari Rabu, 28 Mei 2025 mulai pukul 06.00 WIB.
Kegiatan gowes yang diikuti oleh rombongan KASKOGARTAP III Surabaya ini merupakan bagian dari agenda olahraga dan silaturahmi. Rombongan terdiri dari unsur TNI, pejabat militer, dan komunitas sepeda yang tergabung dalam kegiatan tersebut.
Kapolsek Mantup menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari upaya Polsek dalam memberikan rasa aman dan mendukung kelancaran kegiatan masyarakat, khususnya yang melibatkan lintas wilayah dan tokoh penting.
“Kami dari Polsek Mantup telah menyiapkan personel di titik-titik rawan dan simpul lalu lintas untuk memastikan bahwa rombongan gowes dapat melintas dengan aman dan lancar. Selain itu, kami juga berkoordinasi dengan pihak Koramil dan aparat desa untuk pengamanan tambahan di sejumlah ruas jalan yang dilalui,” ujar AKP Kharis Ubaidilah, S.sos., MH
Pengamanan difokuskan pada jalur utama yang dilintasi rombongan, termasuk pengaturan lalu lintas, pengawasan simpang jalan, serta pengamanan terhadap potensi gangguan keamanan selama kegiatan berlangsung. Anggota kepolisian berjaga di sepanjang jalur mulai dari pintu masuk wilayah Mantup hingga batas keluar menuju kecamatan berikutnya.
Masyarakat tampak antusias menyambut rombongan gowes yang melintas di wilayah mereka. Beberapa warga bahkan berjejer di pinggir jalan untuk menyaksikan rombongan pesepeda, sambil memberikan semangat. Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat.
Kegiatan pengamanan berlangsung aman, tertib, dan lancar hingga rombongan meninggalkan wilayah Mantup. Tidak ada laporan gangguan keamanan maupun insiden lalu lintas selama pelaksanaan kegiatan tersebut.
Dengan adanya pengamanan ini, Kapolsek Mantup berharap kegiatan serupa di masa depan dapat terus didukung oleh sinergi antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat demi mewujudkan kegiatan yang sehat dan aman di wilayah hukum Polsek Mantup.(red)