Selasa, Januari 13, 2026
Akses Nusantara
kosong
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Komunitas
  • TNI – POLRI
  • Prestasi
  • Suara Milenial
  • Top News
  • Nasional
  • Beranda
  • Daerah
  • Komunitas
  • TNI – POLRI
  • Prestasi
  • Suara Milenial
  • Top News
  • Nasional
kosong
View All Result
Akses Nusantara
kosong
View All Result
Home TNI

Gerak Cepat, Prajurit TNI AD Selamatkan Lansia 90 Tahun dari Rumah Terendam Banjir

Ditulis Oleh jurnalis akses nusantara
28 November 2025
arsip TNI
Gerak Cepat, Prajurit TNI AD Selamatkan Lansia 90 Tahun dari Rumah Terendam Banjir
Share on FacebookShare on Twitter

Pidie – TNI Angkatan Darat kembali menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana alam. Hujan deras yang memicu banjir di Kecamatan Mutiara Timur, Kabupaten Pidie, membuat sejumlah warga terjebak di rumah masing-masing. Dalam kondisi penuh risiko itu, prajurit TNI AD yang bertugas di Kodim 0102/Pidie bergerak cepat mengevakuasi warga, termasuk seorang lansia berusia 90 tahun, Nek Jainabon, yang tak bisa keluar dari rumahnya yang telah terendam air bah.

 

Upaya penyelamatan berlangsung dramatis ketika arus kuat menerjang jalur evakuasi menuju rumah korban. Danramil 24/Mutiara Timur, Kapten Inf Yunus, mengatakan bahwa personel sempat terhambat oleh derasnya air yang terus naik dari luapan Sungai Tiro, namun para Babinsa tetap melanjutkan langkah untuk memastikan keselamatan warga. “Proses evakuasi berlangsung dramatis ketika personel yang turun ke lokasi diterjang arus deras hingga membuat proses penyelamatan sempat terhambat. Namun berkat kesigapan dan upaya maksimal anggota di lapangan, evakuasi berhasil dilakukan dengan aman,” ujarnya.

 

BERITA TERKAIT

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Resmikan RDMP Balikpapan, Tonggak Kemandirian Energi Nasional

Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI dalam Kunjungan Kerja di Bosnia dan Herzegovina

Banjir di Kecamatan Mutiara Timur menjadi salah satu yang terparah, membuat banyak warga, terutama kelompok rentan seperti lansia, orang tua, dan anak-anak, harus mengungsi ke Masjid Mutiara Timur. Sementara itu, sebagian warga lainnya masih bertahan di rumah untuk memantau kondisi sambil menunggu arus melemah. Pemerintah daerah juga mulai menyalurkan bantuan tanggap darurat berupa sembako untuk memenuhi kebutuhan awal masyarakat.

 

Aktivitas warga di Desa Jiem dan sejumlah titik lainnya lumpuh total akibat ketinggian air yang belum menunjukkan tanda-tanda surut. Namun di beberapa wilayah yang terdampak lebih ringan, situasi mulai berangsur pulih meski masyarakat tetap diminta berhati-hati menghadapi potensi perubahan kondisi alam yang cepat.

 

Menanggapi perkembangan tersebut, Dandim 0102/Pidie, Letkol Inf Andi Irsan M. Han., mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaan, terutama menghadapi curah hujan yang masih tinggi. “Kami mengimbau seluruh warga Mutiara Timur dan warga Pidie lainnya untuk tetap waspada dan tidak lengah. Curah hujan masih tinggi, sehingga kemungkinan banjir susulan bisa terjadi kapan saja. Babinsa di seluruh wilayah terus kami siagakan untuk membantu masyarakat dan memastikan proses evakuasi berjalan aman,” tegasnya.

 

Hingga saat ini, personel TNI AD bersama Polri, BNPB, relawan, dan aparatur desa terus bersinergi di lapangan. Upaya pemantauan, evakuasi lanjutan, serta dukungan bagi warga yang masih membutuhkan terus dilakukan untuk memastikan keselamatan masyarakat tetap menjadi prioritas utama. (Dispenad)

SendShareTweet
Previous Post

Panglima TNI dan Kapolri Lantik 1.621 Prabhatar di Akmil Magelang

Next Post

Wakasad Hadiri Wisuda 1621 Prabahatar Akademi TNI dan Akademi Kepolisian RI

BERITA TERKAIT

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Resmikan RDMP Balikpapan, Tonggak Kemandirian Energi Nasional
TNI

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Resmikan RDMP Balikpapan, Tonggak Kemandirian Energi Nasional

13 Januari 2026
Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI dalam Kunjungan Kerja di Bosnia dan Herzegovina
TNI

Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI dalam Kunjungan Kerja di Bosnia dan Herzegovina

13 Januari 2026
Perwira Siswa DSSC dan ACSC Australia Laksanakan Courtessy Call Kepada Duta Besar RI untuk Australia
TNI

Perwira Siswa DSSC dan ACSC Australia Laksanakan Courtessy Call Kepada Duta Besar RI untuk Australia

13 Januari 2026
Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI Pada Pertemuan 2+2 Perdana Di Turki
TNI

Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI Pada Pertemuan 2+2 Perdana Di Turki

13 Januari 2026
Panglima TNI Dampingi Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat
TNI

Panglima TNI Dampingi Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat

12 Januari 2026
Wakil Panglima TNI mendampingi Menhan RI kunjungi Masjid Soeharto di Sarajevo, simbol solidaritas Indonesia – Bosnia
TNI

Wakil Panglima TNI mendampingi Menhan RI kunjungi Masjid Soeharto di Sarajevo, simbol solidaritas Indonesia – Bosnia

12 Januari 2026

Hari Nasional :

Tahun Baru 2026 :

Info :

Promotion :

BERITA TERKAIT

Napak Tilas!!Jejak Adanya Kampung Islam Di Serang Bali Berawal Dari Seorang Wali Allah Yang Mempuanyai Nama Syekh Haji Mu’min Bin Hasanuddin

Napak Tilas!!Jejak Adanya Kampung Islam Di Serang Bali Berawal Dari Seorang Wali Allah Yang Mempuanyai Nama Syekh Haji Mu’min Bin Hasanuddin

26 Oktober 2023
Bangun Generasi Unggul, Kepala Bakamla RI Berikan Pidato Motivasi

Bangun Generasi Unggul, Kepala Bakamla RI Berikan Pidato Motivasi

4 Oktober 2023
Sepanjang Sejarah Pertama Kalinya Pengadilan Negeri Lamongan Di Kunjungi Sekolah Tinggi Kulliyatul Qur’an Al-Hikam Depok. 

Sepanjang Sejarah Pertama Kalinya Pengadilan Negeri Lamongan Di Kunjungi Sekolah Tinggi Kulliyatul Qur’an Al-Hikam Depok. 

11 Februari 2025
Panglima TNI Resmikan Pompa Hidram Pertanian Di Banyumas

Panglima TNI Resmikan Pompa Hidram Pertanian Di Banyumas

10 Oktober 2024
Kababinkum TNI  Kunjungi Kediaman Mantan Panglima TNI Laksamana TNI (Purn) Agus Suhartono

Kababinkum TNI Kunjungi Kediaman Mantan Panglima TNI Laksamana TNI (Purn) Agus Suhartono

28 September 2024
Load More

Media Bela Negara :

UMKM Bela Negara :

Akses Nusantara

Aksesnusantara.id ©2021

Navigate Site

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kebijakan Privasi

Follow Us

kosong
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Komunitas
  • TNI – POLRI
  • Prestasi
  • Suara Milenial
  • Top News
  • Nasional
  • Login

Aksesnusantara.id ©2021

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In