Antisipasi DBD, Babinsa Koramil Sukorame Dampingi Fogging di Desa Wedoro
LAMONGAN Aksesnusantara.id, – Guna mengantisipasi penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang kerap mengancam saat musim hujan, Babinsa Koramil 0812/24 Sukorame, Serka Abd Manan, melaksanakan pendampingan terhadap Tenaga Kesehatan (Nakes) dalam kegiatan pengasapan atau fogging di Desa Wedoro, Kecamatan Sukorame, Kabupaten Lamongan. Minggu 28/12/2025.
Kegiatan ini difokuskan pada pemukiman warga yang dinilai rawan menjadi tempat berkembang biaknya nyamuk Aedes aegypti. Langkah preventif ini diambil menyusul adanya genangan air di beberapa titik setelah curah hujan yang cukup tinggi di wilayah tersebut dalam beberapa pekan terakhir.

Serka Abd Manan menjelaskan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini adalah bentuk nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya dalam menjaga ketahanan kesehatan masyarakat di wilayah binaan.
”Kami mendampingi rekan-rekan nakes untuk memastikan seluruh area, mulai dari selokan hingga halaman rumah warga yang rimbun, terkena jangkauan fogging. Harapannya, mata rantai perkembangan nyamuk bisa kita putus sebelum menjadi wabah,” ujar Serka Abd Manan di sela-sela kegiatan.
Selain melakukan pengasapan, Serka Abd Manan bersama tim kesehatan juga memberikan edukasi kepada warga Desa Wedoro tentang pentingnya pemberantasan sarang nyamuk secara mandiri. Fogging dinilai hanya membunuh nyamuk dewasa, sedangkan jentik nyamuk harus diberantas melalui gerakan 3M Plus:
Menguras tempat penampungan air.
Menutup rapat tempat penyimpanan air.
Mengubur atau mendaur ulang barang bekas.
Plus menghindari gigitan nyamuk dengan penggunaan lotion atau kelambu.
Kepala Desa Wedoro menyampaikan apresiasinya atas kesigapan Babinsa dan petugas kesehatan. Menurutnya, kehadiran aparat teritorial memberikan rasa aman dan memotivasi warga untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan.
Hingga berita ini diturunkan, kegiatan berjalan dengan aman dan lancar. Seluruh blok di pemukiman Desa Wedoro telah selesai disisir oleh tim gabungan. (Pendim0812)
















